Sabtu, 09 Februari 2013

JK: Keputusan SBY secara Tak Langsung Menonaktifkan Anas

Marieska Harya Virdhani - Okezone
Sabtu, 09 Februari 2013 17:38 wib
Browser anda tidak mendukung iFrame
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (Foto: Dok Okezone)
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (Foto: Dok Okezone)
DEPOK - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) memuji keputusan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono terkait nasib Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.

Meski tak mau berkomentar terlalu banyak, menurut JK, keputusan SBY cukup tegas. "Bagus, ada suatu ketegasan dari Pak Presiden, itu kan internal Demokrat, saya tak ingin menilai," ungkapnya di Balairung Universitas Indonesia (UI), Depok, Sabtu (9/2/2013).

JK menilai suatu partai memang mempunyai dampak politik secara nasional. Dan keputusan SBY, kata dia, sama artinya dengan menonaktifkan Anas Urbaningrum. "Itu bagus untuk partai Demokrat kedepan. Itu kan sama saja, penonaktifan Anas secara tidak langsung," paparnya.

JK bahkan menyebut nasib Partai Demokrat seperti nasib UI, dimana posisi rektor diambil alih oleh Dirjen Pendidikan Tinggi. Sebab saat ini justru Majelis Tinggi mengambil alih tugas Ketua Umum.

"Sama saja ini dengan UI nasibnya, secara tak langsung Anas tak berfungsi lagi," tukasnya.

Sebagaimana diketahui, kemarin malam SBY mengumumkan pengambilalihan kepemimpinan Partai Demokrat dari tangan Ketua Umum DPP Demokrat Anas Urbaningrum ke majelis tinggi yang dipimpin langsung oleh SBY.

Anas diminta SBY untuk konsentrasi dengan kasus dugaan korupsi Hambalang yang disebut-sebut menyeret namanya. Meskipun, KPK hingga kini belum menetapkan Anas sebagai tersangka.

(ded) dpc pks pariaman selatan

0 comments:

Posting Komentar